Posted by : Unknown Rabu, 15 Maret 2017


Cara Menggunakan Perintah Undo Dan Redo

Perintah "undo" dan "redo" dapat membantu Anda menghapus kesalahan yang dibuat atau membalikkan tindakan "undo" yang dilakukan secara tidak sengaja. Anda dapat mengembalikan atau menghapus sebuah blok teks besar dalam Microsoft Word, menulis ulang sesuatu yang baru Anda ketikkan dalam peramban web, menghapus kesalahan yang Anda buat di Microsoft Excel, dan menyelesaikan berbagai tugas lainnya. Untuk tahu cara menggunakan perintah "undo" dan "redo" pada Windows atau Mac, ikuti langkah berikut.

1
Menggunakan Perintah Undo dan Redo di Windows

  1. Gambar berjudul Use the Undo and Redo Commands Step 1
    1
    Gunakan perintah undo dan redo pada peramban web. Pilihan ini berguna jika Anda ingin membatalkan suatu tindakan, atau untuk memulihkan teks yang hilang. Ada dua cara untuk menggunakan perintah undo dan redo pada peramban web:
    • Tekan ^ Ctrl+Z untuk membatalkan aksi. Untuk mengulang tindakan, tekan ^Ctrl+Y.
    • Klik "Edit" lalu "Undo" atau "Redo." Ini akan melakukan tindakan yang sama. Pilihan "Edit" ada pada bagian kanan atas bilah alat.
  2. Gambar berjudul Use the Undo and Redo Commands Step 2
    2
    Gunakan perintah undo dan redo dalam program Microsoft Office. Ada tiga cara utama untuk menggunakan perintah undo dan redo dalam program Microsoft Office pada PC:[1]
    • Klik "Edit" lalu pilih "Undo" untuk membatalkan dan "Redo" untuk mengulang. Opsi ini ada di kiri atas bilah alat.
    • Tekan tombol "Undo" atau tombol "Redo". Tombol "Undo" terlihat seperti panah oranye yang menunjuk ke kiri dan tombol "Redo" berbentuk seperti panah biru yang menunjuk ke kanan. Tombol-tombol ini ada di samping satu sama lain di bagian atas bilah alat.
    • Gunakan F2 lalu tombol F3. Tombol F2 dapat membatalkan tindakan dan tombolF3 dapat mengulang tindakan. Anda mungkin perlu menekan tombol F-lock untuk mengaktifkan tombol ini.
  3. Gambar berjudul Use the Undo and Redo Commands Step 3
    3
    Gunakan perintah undo dan redo pada program lain. Beberapa pilihan di atas juga dapat bekerja dalam banyak program lain. Jika Anda sedang membuka program lain, klik "Edit" di bagian atas bilah alat dan lihat tombol pintasan yang tertera pada bagian kanan pilihan "Undo" dan "Redo". Pintasan ini akan memberi tahu Anda tombol yang harus ditekan untuk membatalkan dan mengulang tindakan.
    • Untuk diketahui, tidak setiap tindakan dapat diulang atau dibatalkan. Bisa saja Anda telah menekan tombol namun tidak ada perubahan yang terjadi.

2
Menggunakan Perintah Undo dan Redo Di Mac

  1. Gambar berjudul Use the Undo and Redo Commands Step 4
    1
    Gunakan perintah undo dan redo pada peramban web. Pilihan ini berguna jika Anda ingin mengetikkan sesuatu yang telah Anda batalkan, atau untuk memulihkan sesuatu yang tidak sengaja Anda hapus. Ada dua cara untuk menggunakan perintah undo dan redo pada peramban web:
    • Tekan  Command+Z untuk membatalkan. Untuk mengulang tindakan, tekan Command+ Shift+Z.
    • Klik "Edit" lalu "Undo" atau "Redo." Ini akan melakukan tindakan yang sama. Pilihan "Edit" ada di bagian kanan atas bilah alat.
  2. Gambar berjudul Use the Undo and Redo Commands Step 5
    2
    Gunakan perintah undo dan redo di dalam program Microsoft Office. Program-program ini termasuk Microsoft Word, Microsoft Excel, dan Microsoft Powerpoint. Ada tiga cara untuk melakukan hal ini:
    • Tekan  Command+Z untuk membatalkan aksi dan tekan  Command+Y untuk mengulang tindakan.
    • Klik "Edit" lalu pilih "Undo" untuk membatalkan dan "Repeat" untuk mengulang. Opsi ini berada di kiri atas bilah alat.
    • Tekan tombol "Undo" atau tombol "Redo". Tombol "Undo" terlihat seperti panah oranye yang menunjuk ke kiri dan tombol "Redo" berbentuk seperti panah biru yang menunjuk ke kanan. Tombol-tombol ini ada di samping satu sama lain di bagian atas bilah alat.
  3. Gambar berjudul Use the Undo and Redo Commands Step 6
    3
    Gunakan perintah undo dan redo pada program lain. Beberapa pilihan di atas juga dapat bekerja dalam banyak program lain. Jika Anda sedang membuka program lain, klik "Edit" di bagian atas bilah alat dan lihat tombol pintasan yang tertera pada bagian kanan pilihan "Undo" dan "Redo". Pintasan ini akan memberi tahu Anda tombol yang harus ditekan untuk membatalkan dan mengulang tindakan.
    • Untuk diketahui, tidak setiap tindakan dapat diulang atau dibatalkan. Bisa saja Anda telah menekan tombol namun tidak ada perubahan yang terjadi.

Tips

  • Bila Anda telah menggunakan tombol 'undo', jangan lakukan perubahan lain di dokumen hingga sampai pada yang Anda inginkan. Setiap perubahan dapat menghilangkan kemampuan 'redo'.
  • Bereksperimenlah saat Anda mulai menggunakan aplikasi baru. Berapa banyak maksimal 'undo' yang ada?
  • Jumlah 'undo' yang tersedia berbeda-beda, tergantung pada aplikasi yang Anda gunakan. Misalnya dalam perangkat lunak seperti Adobe Photoshop, jumlah tersebut dapat disesuaikan.
  • Sebagian sistem operasi menyediakan 'undo' pada desktop! Anda tanpa sengaja memindahkan sekelompok berkas ke lokasi yang salah? Ini bukan masalah pada Mac OSX.

Leave a Reply

Subscribe to Posts | Subscribe to Comments

- Copyright © MY MICROSOFT EXCEL - Blogger Templates - Powered by Blogger - Designed by Johanes Djogan -